Selasa, 07 Mei 2013

Pengertian Public Relations

Public Relations adalah gabungan dari dua buah kata yaitu "Public" dan "Relations". 
Pengertian Public
Istilah "Public" dalam bahasa Indonesia diterjemahkan sebagai "Publik", yaitu sebagai salah satu kelompok dalam masyarakat terdapat sekelompok orang yang homogen. Yang homogen inilah yang dapat dikategorikan sebagai "Publik".
Pengertian publik secara universal yaitu " Sekelompok orang yang mempunyai minat dan perhatian yang sama terhadap sesuatu hal".

Publik secara Kuantitatif
Publik secara kuantitatif adalah ditandai dengan adanya jumlah dari orang-orang yang terdapat dalam suatu kelompok tertentu.
Contoh:
dua orang sahabat, sepasang suamu istri, sepuluh orang, seratus orang, dan sebagainya dimana mereka mempunyai minat dan kepentingan yang sama terhadap sesuatu hal.

Publik secara Geografis
Terdapat tanda adanya sejumlah orang yang berkumpul bersama-sama di suatu tempat atau wilayah tertentu, atau sekelompok orang yang mempunyai minat dan perhatian yang sama terhadap sesuatu hal. 
Contoh:
seseorang mempunyai kepentingan yang sama untuk membuat kartu penduduk, mengikuti kegiatan Pemilu yang harus dilakukan di wilayah tertentu. 

Publik secara Psikologis
Ditandai dengan adanya sejumlah orang yang sama-sama mempunyai minat dan perhatian yang sama terhadap sesuatu hal, tanpa ada sangkut pautnya dengan tempat dimana mereka berada.
Contoh:
Sejumlah orang yang mempunyai minat dan kepentingan dengan produk rokok Gudang Garam, produk deterjen Rinso, produk kosmetik Revlon, produk pasta gigi Pepsodent, produk surat kabar Kompas, jasa penerbangan Garuda, dll.

Publik secara Sosiologis
Ditandai dengan adanya sejumlah orang yang mempunyai keinginan yang sama, dasar yang sama untuk memecahkan masalah sosial secara bersama-sama.
Contoh:
pada permasalahan "pergusuran tanah", "mogok kerja" pada suatu perusahaan akibat dari kurang memadainya upah yang diterima.

Public Relations yang diterjemahkan ke dalam Bahasa Indonesia adalah "Masyarakat", tidaklah tepat karena perkataan "Masyarakat" dalam Bahasa Inggris adalah "Society", masyarakat adalah didasarkan pada karakteristik yang berbeda dengan karakteristik publik.
Karakteristik Masyarakat:
Heterogen
Masyarakatnya terdiri dari beberapa kalangan: dari segala tingkatan pendidikan, tingkatan umur, berbagai macam agama, berbagai macam pekerjaan, berbagai macam latar belakang kebudayaan, adat istiadat, dll.

Anonim
individu-individu yang ada di dalam masyarakat itu tidak saling mengenal: audience suatu stasiun televisi tertentu, Radio, Surat Kabar dll, dimana satu sama lainnya tidak saling mengenal.

Large
Massanya sangat luas dan besar sekali serta tidak terbatas: menyangkut seluruh Indonesia dari Sabang sampai Merauke.

Relations diterjemahkan dalam Bahasa Indonesia adalah "hubungan-hubungan" dalam arti menyangkut banyak hubungan. Dengan demikian pengertian publik relations jika dilihat dan diterjemahkan dari asal kata adalah "Hubungan-hubungan AntarPublik" atau singkatnya "Hubungan-hubungan Publik".

3 komentar: